1,430 views

Daftar Nama Penumpang Sriwijaya Air Boeing 737-500 SJY 182 Yang Jatuh Di Sekitar Perairan Pulau Lancang Kepulauan Seribu

JAKARTA-LH: Informasi terakhir yang berhasil didapatkan bahwa beberapa serpihan ditemukan oleh Basarnas pada Hari Minggu (10/01/2021-Red) yang diduga kuat merupakan bagian dari Pesawat Naas Sriwijaya Air Boeing 737-500 SJY 182 yang diperkiraan jatuh di sekitar Perairan Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu, Laut Jawa Pada Sabtu (09/01/2021-Red). Selain serpihan-serpihan yang diduga bagian dari Pesawat tersebut, Kotak Hitam (Black Box)-nya juga sudah dapat terdeteksi keberadaannya. Hal ini disampaikan oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. ” Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak lama, black box bisa kita temukan ” pungkas Hadi Tjahjanto dalam Jumpa Pers (Minggu, Pukul 15.40 WIB-10/01/2021-Red).

Sejalan dengan Panglima TNI, Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Bagus Puruhito juga menambahkan bahwa Pihaknya telah menemukan pancaran sinya dari yang diduga Kotak Hitam Pesawat yang jatuh itu. ” Meyakini itu Black Box. Karena pancaran Sinyal Emergensi hanya dari dua alat tersebut ” tegas Bagus.

Bagus Puruhito lebih lanjut menjelaskan, bahwa Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) telah menurunkan Tiga Alat Pencarian Portable Pinger Finder dan alat-alat itu sudah berada di KRI Rigel.

Terkait Daftar Nama Penumpang dan Kru Pesawat Sriwijaya Air Boeing 737-500 SJY 182 yang diperkirakan mengalami kecelakaan itu, berbagai Media Massa telah memberitakannya. Namun, sampai berita ini ditayangkan LH (liputanhukum.com) belum berhasil mendapatkan Data dan Informasi secara langsung dari Pihak yang berwenang untuk itu, baik dari Pihak Pemerintah dalam hal ini Kementerian Perhubungan, Pihak Bandara Soekarno-Hatta, maupun dari Pihak Perusahaan Sriwijaya Air sendiri.

Menurut informasi resmi dari Pihak Pemerintah dalam hal ini Menteri Perhubungan lewat Jumpa Pers yang digelar secara Zoom (Sabtu, Pukul 19.30 WIB, 09/01/2021-Red) menyampaikan bahwa Pesawat Naas itu berisi 50 Orang Penumpang dan 12 Orang Kru. ” Total ada 50 Penumpang bersama 12 Kru yang terdiri dari 40 Dewasa, 7 Anak-Anak, dan 3 Bayi ” jelas Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat itu.

Adapun Daftar Nama Penumpang dan Kru Sriwijaya Air Boeing 737-500 SJY 182 yang diperkirakan mengalami kecelakaan itu menurut  pemberitaan REPUBLIKA.CO.ID yang Tayang Pukul 07:19 WIB (Minggu, 10/01/2021-Red) adalah sebagai berikut:

” Daftar Kru:
1. Afwan: Captain,
2. Diego Mamahit: First Officer
3. Dhika: Flight Attendant 1
4. Okky Bisma: Flight Attendant
5. Mia Tresetyani: Flight Attendant
6. Gita Lestari: Flight Attendant

Daftar Penumpang:
1. Suyanto
2. Riyanto
3. Angga Fernanda Afrion
4. Rion Yogatama
5. Arifin Ilyas
6. Sugiono Effendy
7. Yohanes
8. Pipit Piyono
9. Panca Widia Nursanti
10. Beben Sopian
11. Razanah
12. Sarah Beatrice Alomau
13. Feliks Wenggo
14. Yohanes Suherdi
15. Ricko
16. Arneta Fauzia Fao Nuntius Zai (pax type A+1)
17. Zurisya Zuar Zai
18. Umbu Kristin Zai
19. Kolisun
20. Supianto – Daniya (A+1)
21. Rusni
22. Rizki Wahyudi – Arkana Nadhif Wahyudi (A+1
23. Rossi Wahyuni
24. Indah Halimah Putri
25. Nabila Anjani
26. Makrufatul Yeti Srianingsih
27. Mulyadi
28. Khasanah
29. Andi Syifa Kamila
30. Capt Didik Gunardi (XCU)
31. FO Fadly Satrianto (XCU)
32. FA Yunni Dwi Saputri (XCU)
33. FA Isti Yudha Prastika (XCU)
34. FA Grislend Gloria Natalies (XCU)
35. Oke Dhurrotul (XCU)
36. Rahmania Ekananda
37. Dinda Amelia
38. Fazila Ammara
39. Fathima Ashalina
40. Asy Habul Yamin
41. Faisal Rahman
42. Iuskandar
43. Nelly
44. Ratih Windania
45. Yumna Fanisyatuzahra
46. Rahmawati
47. Toni Ismail
48. Athar Rizki Riawan
49. Ihsan Adhlan Hakim
50. Putri Wahyuni
51. Muhammad Nur Kholifatul Amin
52. Agus Minarni
53. Shinta “ demikian dikutif dari REPUBLIKA.CO.ID (10/01/2021-Red).

X.C.U merupakan istilah dalam dunia penerbangan yang artinya adalah Crew yang tidak aktif dalam suatu penerbangan namun statusnya hanya sebagai Penumpang. (Dame/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.