JENEPONTO-LH: Hari ini (Jum’at, 12/06/2020-Red) Pemerintah Desa Bonto Ujung Kecamatan Tarowang Kabupaten Jeneponto Sulawesi Selatan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) kepada Warga yang berhak menerimanya. Acara yang dihadiri oleh Wakil Bupati Jeneponti H Paris Yaris SE dan juga Kadis PMD Jeneponto dilaksanakan di Kantor Desa Bonto Ujung.
Menurut informasi yang behail dihimpun, Desa Bonto Ujung merupakan Desa terbesar Penerima BLT DD-nya Se-Kabupaten Jeneponto yakni mencapai 290 KK.
Dalam kesempatan ini, Kades Bonto Ujung menyampaikan keluh kesahnya dimana adanya indikasi penambahan jumlah penerima BLT DD sementara disisi lain Anggaran DD sudah sangat terbatas yaitu tinggal Rp 30.000.000,- . “ Selaku Pemerintah Desa Bonto Ujung Kecamatan Tarowang, Kami tidak mampu karena Pemangkasan Anggaran Dana Desa disini 35 Persen. Kami sudah kalkulasi Jumlah Anggaran Dana Tahap Satu sampai Tahap Ketiga sudah mencapai Rp 522.000.000,-. Oleh karena itu, jadi menurut Kami sebagi Pemerintah Desa Dibonto Ujung tidak bisa menambah dan menguragi karena sisa Anggaran Dana Desa (DD) yang tersimpan Hanya Kurang Lebih Tiga Ratus Juta Rupiah (RP 300.000.000,-) “ pungkasnya.
“ Tapi walaupun bagaimanapun, Kami tidak lepas tanggung jawab di depan masyarakat public, apalagi penyaksian Pada Hari Ini kebetulan ada Wakil Bupati Jeneponto yang terhormat H Paris Yaris, SE walapun sudah mengelilingi Semua Desa, tapi Kami merasa bangga dan berharga kedatanganya beliau. Secara tidak langsung dan unsur kesengajaan menyampaikan aspirasi di depan masyarakat. Tapi, Kami Selaku pemerinrah desa bonto unjung sebagai penyambung tangan bahwa Wakil Bupati Jeneponto memang betul-betul besar rasa keperduliannya semua Masyarakat Jeneponto “ terang Kades Bonto Ujung itu. (Nurdin/Red)