RANTAUPRAPAT-LH: Ranjau Paku bertebaran di jalan lintas Kebun antara PT Perkebunan Nusantara III Merbau Selatan (KMSTN) dengan Kebun Rantauprapat (KRPPT) persisnya di jalan yang bersebelahan dengan areal Tanaman Belum Menghasilkan (TBM) Kelapa Sawit Tahun 2018 Afdeling II PTPN III KRPPT.
Menurut M. Parrij Abdi ,SH, Assisten Personalia Kebun (APK) KMSTN yang didampingi oleh Indra Agusman Rambe Ketua Serikat Pekerja Perkebunan (SPBun) PTPN III, Basis KMSTN kepada LH (Jum’at, 18/10/2019) saat ditemui sedang membersihkan ranjau paku tersebut mengatakan ” Ranjau Paku ini diduga sengaja dipasang oleh para begal untuk menyergap mangsanya. Karena jalan lintas kebun ini selain sebagai sarana lintasan pekerja PTPN III, juga dipergunakan oleh masyarakat sebagai jalan penghubung dari Rantauprapat ke Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara, maupun sebaliknya, dan kondisi jalan relatif sangat sunyi jauh dari pemukiman penduduk sehingga sangat rawan terjadi Tindak Pidana Kejahatan Begal ” pungkas M.Parrij Abdi, SH.
Parrij juga menambahkan ” Indikasi Ranjau Paku tersebut sengaja dipasang oleh begal. Hal ini dikuatkan oleh pernyataan dari AKP Yusril Irwanto Kapolsek Merbau yang langsung turun ke lokasi tempat terpasangnya ranjau paku ini dan Kapolsek bersama anggotanya akan terus melakukan pemantauan disekitar lokasi Ranjau Paku agar pekerja dan masyarakat yang melintas tetap merasa aman dan nyaman ” tambah Parrij Abdi SH.
Ditempat yang sama, Indra Agusman Rambe Ketua SPBun PTPN III Basis KMSTN menghimbau ” Kepada pekerja dan masyarakat Sebaiknya berhati-hati dan waspada saat melintas dijalan ini. Ketika akan melakukan perjalanan pada sore hari dan malam hari lebih baik mengambil jalan lain tidak melintasi jalan ini. Hal ini demi menjaga keselamatan diri dari tindak pidana kejahatan begal yang sewaktu-waktu bisa saja terjadi “ timbale Indra.
Indra juga menambahkan “ Maraknya tindak pidana kejahatan begal pada akhir-akhir ini diduga erat kaitannya dengan maraknya peredaran narkotika jenis Metamfetamina atau yang lajim dikenal shabu-shabu, dan kami sangat apresiasi kepada AKP Yusril Irwanto, Kapolsek Merbau beserta anggotanya yang sangat respontif terhadap laporan dari masyarakat ” Pungkas Indra Agusman Rambe. (Anto Bangun/Red)