KOTA BAUBAU-LH: Serda TNI AD Baso Hadang merupakan Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Koramil 1413-16 Kodim 1413 Buton di Kota Bau Bau, Sulawesi Tenggara. Baso Hadang menjadi korban pembunuhan Seorang Pemuda Setempat bernama Komang Iyas alias Pekel Pada Kamis Malam Sekitar Pukul 23.00 WITA.
Kejadian itu berawal dari adanya laporan dari masyarakat kepada Korban Baso Hadang yang kebetulan sedang dinas malam di Kantor Koramil Koramil 1413-16 tentang adanya pertikaian di Kelurahan Karing, Kecamatan Bun. Mendapat laporan dari warga tersebut, korban kemudian mendatangi lokasi pertikaian dan menegur pelaku. Tak terima ditegur korban, Pekel langsung pulang ke rumahnya dan mengambil senjata tajam. Setelah itu, Pekel kemudian mendatangi korban di lokasi kejadian dan langsung menganiaya korban hingga tewas.
Menurut keterangan Warga sekitar yang berhasil dihimpun bahwa Baso Hadang penuh luka bacokan. “ Karena kita dengar ada suara rebut-ribut serta mendengar seperti ada perkelahian, kita mendekat ke tempat kejadian. Disitu kita lihat almarhum sudah terkapar dan berlumuran darah “ pungkas Warga Setempat ini yang enggan disebut namanya.
Tidak lama setelah kejadian, Pihak Kepolisian tiba di TKP dan langsung memburu Pelaku yang terkenal dengan panggilan Pekel tersebut. Namun, sampai berita ini ditayangkan belum dapat informasi dan keterangan apakah Pekel Terduga Sang Pelaku Pembunuhan terhadap Serda Baso Hadang itu sudah tertangkap atau belum. Yang pasti, setelah kejadian tersebut ramai di Medsos Poto Pekel yang diburu oleh Aparat Kepolisian dan juga TNI. Bahkan tidak hanya di Medsos, Foto Pekel ada dimana-mana sebagai buronan terduga pelaku pembunuhan. (Irsang/Red)