374 views

Pemerintah Desa Alewadeng Bersama TNI-POLRI Membagikan Masker Kepada Masyarakat

WAJO-LH: Pemerintah Desa Alewadeng Bersama TNI-POLRI Membagikan Masker Kepada Masyarakat dan Warga yang berada di Desa Alewadeng Kecamatan Ajoanging Kabupaten Wajo Propinsi Sulawesi Selatan (Senin, 13/04/2020-Red). Kegiatan dilakukan dalam rangka membantu Masyarakat untuk melindungi diri dari Penyebaran Virus Corona (Covid-19) dimana akhir-akhir ini sangat sulit mendapatkan Masker di pasaran belum lagi harganya yang semakin tinggi sehingga banyak masyarakat yang tidak mampu membelinya. Padahal sebagaimana anjuran dari Pemerintah bahwa alat pelindung ini sangat urgen dalam menghadapi penyebaran Covid-19.

Keperdulian Pemerintah Desa Alewadeng bekerja sama dengan TNI-POLRI ini patus diapresiasi. Pada kegiatan sosial ini, sebanyak 800 Masker dibagikan kepada Masyarakat Khususnya Warga Desa Alewadeng. Sambil membagikan Masker, Panitia memberikan Edukasi kepada Masyarakat untu mengatasi dan atau menghindari Covid-19 ini.

Tampak turun langsung ke lapangan Kepala Desa Alewadeng Ir. Hasbi. Kades ini langsung bertatap muka dan ikut membagikan Masker kepada Warga sambil memberikan Edukasi dan Motivasi serta spirit dalam menghadapi musibah ini. (Irsang Hb/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.