LABUHANBATU-LH: Ciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dan kondusif Pada Setiap Tahapan Penghitungan Suara Pada Pemilu 2024 di Wilayah Hukum Polres Labuhanbatu, Personel Polres Labuhanbatu melaksanakan Patroli Gabungan Tiga Pilar yakni Polri, TNI dan Sat Pol PP dengan sasaran kegiatan masyarakat dimalam hari serta kelancaran arus lalu lintas untuk mewujudkan Situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif diseputaran kota Rantau Prapat.Sabtu (24/02/2024).
Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Labuhanbatu AKP. P. Napitupulu, SH mengatakan kegiatan Patroli Gabungan Tiga Pilar dilaksanakan dengan tujuan menghadirkan Polisi di tengah masyarakat, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dengan kehadiran Polisi dilapangan serta mencerminkan kesiap siagaan Polri di tengah masyarakat.
Personel yang melakukan kegiatan Patroli 3 Pilar ini juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat serta menghimbau warga yang memerlukan bantuan dan informasi agar menghubungi Call Center 110 Polres Labuhanbatu dengan tidak dikenakan pulsa atau biaya Polres Labuhanbatu akan segera merespon.
Diharapkannya, dengan keberadaan petugas Polri yang melaksanakan patroli mampu memberikan dampak positif pada situasi Kamtibmas. Di antaranya dapat mengurungkan niat para pelaku kejahatan, mencegah terjadinya gangguan, meniadakan aksi geng motor, balap liar, sehingga masyarakat dapat beraktifitas dan beristirahat dengan tenang. Patroli ini rutin kita lakukan selagi masih berlangsung tahapan Pemilu. “Tutur Kasi Humas. (Nafiah)